RAKYAT PRIANGAN- Menjelang Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah para pembeli hewan kurban harus ekstra hati-hati.
Pasalnya, dalam menentukan hewan kurban yang baik harus dilihat dari aspek kesehatan.
Bagi para peternak apabila mendapatkan mengetahui gejala hewan tersebut terkena dari penyakit mulut dan kuku (PMK) segerakan untuk memeriksakan hewan ternaknya.
Lantas bagaimana kita mengenal ciri- ciri penyakit mulut dan kuku (PMK).
Berdasarkan data dari berbagai sumber, salah satu ciri- ciri penyakit mulut dan kuku (PMK), untuk bagian mulut hewan terdapat pelepuhan gusi, lidah dan mulut hewan seperti sariawan juga air liur yang berlebihan.
Sedangkan pada bagian kaki, kuku hewan terkelupas juga pincang. Ditambah dengan hewan ternak tersebut ambruk dan gemetaran.
Apakah PMK dapat menular kepada manusia, berdasarkan hasil riset IPB bahwa PMK tidak menular kepada manusia, sehingga peternak tidak usah khawatir.
Namun demikian, kewaspadaan harus tetap dijaga dan tetap berkonsultasi pada dinas terkait mengenai kesehatan hewan kurban yang akan digunakan pada Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah.***
Artikel Terkait
Inilah Hasil Muswil VII ICMI Orwil Jawa Barat yang Digelar di Sumedang
Muswil VII ICMI Orwil Jawa Barat Lahirkan Semangat Pembaharuan, Ini Kata Orda
Tahapan Pemilu Serentak 2024 Resmi Diluncurkan, Kota Banjar Siap Mengulang Sejarah Baik Tanpa Sengketa
Kurangi Resiko Kecelakaan di Jalan, Pengendara Motor Dilarang Menggunakan Sendal Jepit
Berikut Sejarah Persatuan Pencak Silat Indonesia, Peran dan Tanggung Jawab Dalam Membantu Kemerdekaan Negara